Semarang, Momentum – Sabtu (11/08/2018) telah dilangsungkan kegiatan Orientasi Diponegoro Muda Fakultas Teknik 2018 (ODM FT 2018) di gedung Profesor Soedarto yang sempat direnovasi tahun lalu. Kegiatan tersebut dihadiri oleh dekan beserta wakil-wakilnya, pimpinan Fakultas Teknik, beberapa alumni UNDIP yang sukses serta 1438 mahasiswa baru Fakultas Teknik Universitas Diponegoro.
Kegiatan dibuka dengan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Undip dan Mars Teknik. Pembukaan secara resmi dan sambutan pertama kegiatan dilakukan oleh Ir. M. Agung Wibowo, MM, MSc, Phd. selaku Dekan Fakultas Teknik UNDIP. Dalam sambutannya, Pak Agung mengenalkan struktur kepemimpinan Fakultas Teknik beserta tugasnya, juga mengajak mahasiswa untuk ikut serta dalam program study exchange. Selain itu, ia juga memotivasi mahasiswa baru dalam melakukan program lulus dalam waktu 4 tahun. Pengenalan ormawa Fakultas Teknik juga dilakukan dengan cara orasi oleh masing-masing perwakilan dari biro maupun himpunan.
Pada inti kegiatan diisi dengan materi yang disampaikan oleh alumni UNDIP yaitu Bapak Warih Andang Tjahjono selaku Wakil Presiden Direktur PT. Toyota Motor Facturing Indonesia dan materi tentang ‘Kolaborasi Teknik’ oleh Taufik Aulia. Puncak kegiatan yaitu pembentukan mozaik “SATU TEKAD TEKNIK JAYA” oleh seluruh mahasiswa baru yang dilakukan secara antusias dan pembacaan sumpah mahasiswa. Kegiatan ODM FT ditutup dengan ajakan untuk berkarya dan berkontribusi oleh Ketua BEM FT serta menyanyikan lagu Bagimu Negeri oleh seluruh mahasiswa. (Momentum/Tifani)
Facebook
Twitter
Instagram
YouTube
RSS